Jumat, 25 April 2025

☕Hindari Dividend Investing Jika Belum Memiliki Mindset Pengusaha Hingga Cara Deteksi Saham Gorengan Agar Tidak Terjebak

Simak ulasan Voice of Community Stockbit Stream Pekan Ini!
open

Voice of Community

Halo Stockbitor! đŸ‘‹

Di Sabtu pagi yang cerah ini ☕, Stockbit merangkum pandangan dan opini dari teman-teman komunitas di Stockbit Stream seputar rencana investasi, tips & trik, kondisi pasar, hingga tren yang sedang ramai diperbincangkan untuk menemani weekend kamu.

đŸ’¡Idea from Community

@JPH668

Hindari Dividend Investing Jika Belum Memiliki Mindset Pengusaha

Menjadi investor dividen bukan sekadar membeli saham dan menunggu pembagian keuntungan, dibaliknya ada mentalitas tangguh yang mirip dengan seorang pengusaha. Seorang dividend investor idealnya siap menaruh modal jangka panjang, menghadapi potensi kerugian rutin, dan menahan floating loss demi hasil di masa depan. Jika masih sering mengeluh saat portofolio merah, mungkin saatnya pertimbangkan ulang strategi ini. Baca selengkapnya tulisan dari JPH668 untuk memahami lebih dalam mindset yang diperlukan agar tidak salah langkah dalam perjalanan investasi dividen!

 

@Husin1030

Cara Deteksi Saham Gorengan Agar Tidak Terjebak


Dalam mencari saham untuk investasi, terkadang ada yang namanya jebakan saham gorengan. Yang kenaikannya terlihat menggiurkan namun juga memiliki resiko sangat tinggi. Sebagai investor, tentu kita ingin menghindari saham seperti ini agar tidak terjebak dan berakhir rugi. Untuk itu, Husin1030 membagikan cara sederhana untuk mengidentifikasi saham gorengan lewat pendekatan SMART Checklist. Penasaran seperti apa selengkapnya? Simak dalam tulisan berikut ini!

@gospelsihaloho

High Sulfidation vs Porfiri: Bedah Karakter Tambang Emas & Tembaga Indonesia

Masih kesulitan membedakan karakteristik perusahaan tambang emas dan tembaga di Indonesia? Artikel ini memberikan penjelasan langsung dari seorang geologist yang juga aktif sebagai pelaku pasar saham. Dijabarkan secara rinci tiga tipe utama deposit yang umum ditemukan di Indonesia yaitu High Sulfidation, Low Sulfidation, dan Porfiri beserta contoh perusahaan yang terkait. Baca selengkapnya tulisan gospelsihaloho di sini!

 

✨Aspiring Stockbitor to Follow

@Owennath


Owennath biasa dipanggil Owen adalah trader yang mulai fokus mendalami analisis teknikal untuk kegiatan trading sehari-hari. Owen sering membagikan analisis teknikal dari berbagai emiten, pengalaman pribadi, serta edukasi terkait teknikal dalam tulisannya di Stockbit Stream. Baca tulisan lainnya dari Owennath di sini!


View Profile

@Alfisyahrin


Alfisyahrin adalah seorang quality investor yang fokus mencari saham compounder yang labanya bisa bertumbuh secara berkelanjutan dalam jangka panjang. Di Stockbit Stream, ia kerap membagikan analisis Fundamental, terutama di industri media dan perbankan.


View Profile

@Ricky2212


Ricky2212 merupakan quality investor yang gemar menganalogikan investasi saham berdasarkan pengalamannya sehingga membuat tulisannya dapat relate dengan orang banyak. 


View Profile

Bantu Stockbit Jadi Komunitas yang Suportif

Ingatlah untuk selalu mengikuti House Rules ketika membagikan ide, komentar, serta berinteraksi dengan Stockbitor lainnya di Stream.

Bila ada pertanyaan, silakan hubungi kami:

Teknik Mudah Mencari Saham Turnaround
Share this history on :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Berita Unik dan Aneh di Dunia Copyright © 2010 Designed by Dwi Isnein Evian Syah.Own Blog