18 Desember 2021 Studi Kasus Ketika Portofolio Reksa Dana Merah 📈 👋 Teman Bibit,
Bahas yang ijo-ijo udah ✅ flashback kondisi 2021 juga udah ✅ Sekarang saatnya bahas kondisi portofolio reksa dana kamu yang lagi merah. Buat yang mengalami ini, jangan resah dan mudah menyerah ya!
Tenang aja, kamu nggak sendirian di tengah kondisi yang tak mudah ini. Ada banyak investor yang pastinya juga mengalami hal yang sama denganmu. Biar nggak panik dan buru-buru jual yang akhirnya malah rugi, yuk perhatikan penjelasan di bawah ini!
Naik Turun dalam Investasi adalah Wajar🔎 Seperti studi kasus di Bibit Weekly lalu, Reksa Dana Saham (RDS) dan Reksa Dana Obligasi (RDO) memang lebih berisiko dibanding dengan reksa dana Reksa Dana Pasar Uang (RDPU). Sebab kedua instrumen ini terdiri dari aset saham dan obligasi yang bisa diperjual belikan, sehingga harganya bisa berfluktuasi. Jadi kamu tahu kalau naik turun pada kedua instrumen ini adalah hal yang wajar.
Perdalam Pengetahuan Tentang Investasi 📚 Terus-terusan melihat portofolio kamu yang merah tidak akan membuatnya jadi hijau. Lebih baik kamu perdalam pengetahuan kamu seputar investasi agar semakin yakin dengan pilihan investasi kamu. Saat ini, banyak sekali informasi terkait investasi yang bisa kamu dapatkan. Bibit menyediakan beragam artikel hingga kelas investasi reksa dana yang mudah diakses dan gratis.
Semakin banyak belajar, kamu jadi lebih percaya diri soal investasi dan bisa tidur nyenyak meski portofolio kamu sedang merah. Setelah lebih percaya diri, tentunya kamu nggak perlu terus mengecek portofolio kamu setiap hari karena sudah ada Manajer Investasi (MI) yang bantu kelola dana investasi kamu.
Ingat Kembali Tujuan Investasi Kamu 🎯 Saat portofolio kamu merah, jangan langsung menyerah ya! Kamu bisa ingat kembali tujuan investasi kamu dan evaluasi apakah profil risiko, jangka waktu, dan produk yang dipilih untuk mencapai tujuannya sudah sesuai. Jika portofolio kamu sedang merah dan jangka waktu mencapai tujuan investasi masih panjang, ini jadi kesempatan kamu untuk melakukan pembelian sehingga bisa mendapatkan harga rata-rata unit yang lebih rendah.
Nabung rutin atau strategi Dollar Cost Averaging (DCA) dapat membantu kamu tetap berinvestasi dengan optimal di tengah keadaan portofolio yang merah atau kondisi pasar yang tidak menentu sekalipun. Jadi, sekarang yang bisa kamu lakukan adalah tetap konsisten dan fokus dengan tujuan investasimu.
Kesimpulannya, asalkan kamu sudah memilih produk yang sesuai dengan tujuan keuangan, kamu nggak perlu cemas dengan keadaan pasar yang naik turun dan portofolio yang merah karena sudah ada Manajer Investasi (MI) yang bantu mengoptimalkan dana investasi kamu. Inget kan, studi kasus nabung rutin RDS beberapa waktu lalu? Saat kondisi reksa dana kamu merah nantinya akan kembali recovery dan memberikan hasil yang lebih optimal.
Nah, dengan mindset yang benar, kemauan untuk terus mengasah pengetahuan soal investasi dan punya tujuan yang jelas, kamu sudah berada di jalan yang tepat untuk mewujudkan mimpimu!✨
Jangan lupa terus ikuti Bibit Weekly setiap Sabtu karena ada banyak hal menarik yang bisa kamu pelajari. Stay tuned setiap Sabtu ya!🤩
📰 Kabar Indonesia
Poin penting: Pemerintah tidak berhenti melakukan inisiatif untuk menjaga stabilitas ekonomi dalam negeri, di tengah kondisi pandemi yang masih terkontrol. Sehingga, kamu tidak perlu mengkhawatirkan portofolio reksa danamu dan terus semangat menabung untuk mencapai tujuan keuanganmu! 😉
Catatan kaki: "Invest for the long haul. Don't get too greedy and don't get too scared." - Shelby M.C Davis.
Email ini dikirim oleh PT Bibit Tumbuh Bersama, Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) yang terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Informasi di dalam email ini bersifat rahasia dan hanya ditujukan bagi investor yang menggunakan APERD PT Bibit Tumbuh Bersama dan menerima email ini. Dilarang memperbanyak, menyebarkan, dan menyalin informasi rahasia ini kepada pihak lain tanpa persetujuan PT Bibit Tumbuh Bersama.
If you no longer wish to receive these emails, click on the following links: Unsubscribe |
Berita > Home > Yah, Reksa Dana Merah. Gimana Nih?🧐
0 komentar:
Posting Komentar