Jumat, 26 September 2025

๐Ÿ”ต Produksi & Ekspor Minyak Sawit Naik di 7M25

Research Mandiri Sekuritas · 26 September 2025 

Minyak Sawit Indonesia 7M25: Produksi +11% YoY, Ekspor +42% YoY

๐ŸŒฑ What's Growin' on Today

  • Volume produksi minyak sawit Indonesia 7M25: +11% YoY

  • Nilai ekspor minyak sawit Indonesia 7M25: +42% YoY

  • Kementerian ESDM akan memberikan kembali izin operasi 190 perusahaan

  • WIIM jual 24 juta saham treasuri

  • BBTN spin off UUS jadi Bank Syariah Nasional Desember 2025

  • CDIA bantah rumor akuisisi ExxonMobil

  • CSRA dividend interim yield 1,5%

  • Direktur sekaligus pengendali tambah CYBR Rp11 M

Market Recap

Performa IHSG:


๐Ÿ“Š Indeks Harga Saham Gabungan 8.099,33 +58,67 (+0,73%)

Performa Sektor:

Sectors

Profit / Loss

๐Ÿ’Š Healthcare

+1,07%

⛰️ Basic Materials

+2,84%

๐Ÿ’ฐ Financials

+0,52%

๐Ÿš‚ Transportations

-1,48%

๐Ÿ’ป Technology

+1,38%

๐Ÿ” Non-Cyclicals

+1,63%

๐Ÿญ Industrials

+1,06%

⚡️ Energy

+0,95%

๐Ÿ‘— Cyclicals

+0,54%

๐Ÿ—️ Infrastructures

+1,03%

๐Ÿ  Properties

-0,37%

Macro Moves

๐Ÿ“ˆ Volume Produksi Minyak Sawit +11% YoY

Berdasarkan data Gapki, volume produksi minyak sawit Indonesia pada 7M25 mencapai 33,5 juta ton (+11% YoY). Secara bulanan, volume produksi CPO pada Juli 2025 sebesar 5,1 juta ton (+6% MoM), dengan produksi PKO sebesar 493 ribu ton (+6% MoM).

๐Ÿ“ค Nilai Ekspor Minyak Sawit +42% YoY

Nilai ekspor minyak sawit Indonesia pada 7M25 mencapai USD21 miliar (+42% YoY). Kenaikan ini didukung volume ekspor pada 7M25 mencapai 19 juta ton (+11% YoY). Selain itu, peningkatan nilai ekspor juga didukung kenaikan rerata harga minyak sawit mentah (CPO).

๐Ÿ“ Izin Operasi Kembali 190 Perusahaan Minerba

Kementerian ESDM akan memberikan kembali izin operasi terhadap 190 perusahaan tambang mineral dan batu bara (minerba), setelah perusahaan menempatkan dana jaminan reklamasi dan pasca tambang. Sebelumnya, Kementerian ESDM telah menghentikan sementara operasional sebanyak 190 perusahaan pertambangan minerba.

Ticker Talk

๐Ÿšฌ $WIIM Jual 24 Juta Saham Treasuri

PT Wismilak Inti Makmur (WIIM) berencana menjual/mengalihkan saham treasuri sebanyak maksimal ~24 juta saham, yang merupakan hasil buyback pada 1 Agustus – 31 Oktober 2022. Periode penjualan pada 6 Oktober 2025 – 5 Oktober 2026.

☪️ $BBTN Spin Off Bank Syariah Nasional

PT Bank Tabungan Negara (BBTN) mengumumkan rancangan pemisahan/spin off unit usaha syariah perseroan menjadi PT Bank Syariah Nasional (BSN). Unit usaha syariah BBTN akan mengalihkan hak dan kewajibannya kepada BSN. Perkiraan tanggal efektif pada 15 Desember 2025. Menunggu persetujuan RUPS pada 18 November 2025. 

๐Ÿ™… $CDIA Bantah Rumor Akuisisi ExxonMobil

Direktur PT Chandra Daya Investasi (CDIA), Merly, memberikan klarifikasi bahwa pemberitaan mengenai rencana akuisisi ExxonMobil Indonesia yang diberitakan oleh Bloomberg Tecnoz adalah tidak benar.

๐Ÿ’ฐ $CSRA Dividend Interim Yield ~1,5%

PT Cisadane Sawit Raya (CSRA) akan membagikan dividen interim tahun buku 2025 senilai Rp12,2/saham, setara dividend yield 1,5% berdasarkan penutupan CSRA pada Kamis (25/9) di Rp840/saham. Cum date pada 8 Oktober 2025, dengan pembayaran pada 24 Oktober 2025.

๐Ÿ”’ Direktur sekaligus Pengendali Beli $CYBR

Direktur sekaligus pengendali PT ITSEC Asia (CYBR), Patrick Rudolf Dannacher, membeli ~11 juta (0,162%) saham CYBR dengan harga rata-rata ~Rp998/saham pada 12–24 September 2025. Total transaksi ~Rp11 miliar. Kepemilikannya di CBYR menjadi 1,966%.

Transaksi Sekarang
Share this history on :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Berita Unik dan Aneh di Dunia Copyright © 2010 Designed by Dwi Isnein Evian Syah.Own Blog